avenged sevenfold "Buried Alive"

Rabu, 10 November 2010

Inter Mencari Gol

Seperempat perjalanan Serie A sudah dilalui dan juara bertahan Inter Milan belum menunjukkan dominasinya seperti yang telah mereka lakukan di beberapa tahun terakhir.
Setelah meraih 5 gelar scudetto secara beruntun, Inter begitu memonopoli puncak klasemen Serie A dalam beberapa tahun terakhir. Namun musim ini hasilnya lain.
Inter berada di posisi ketiga setelah melalui 10 pertandingan, 3 poin di belakang pemimpin klasemen Lazio dan satu poin di belakang AC Milan.
Bukan cuman 2 tim yang harus mereka khawatirkan, karena mereka hanya unggul 1 poin di atas Juventus dan Napoli. Sementara Roma, yang memulai musim ini dengan buruk, hanya berjarak 4 poin dengan Inter.
Di bawah manajer baru, Rafael Benitez, semua hal berubah terutama dalam hal mencetak gol, yang terasa makin sulit mereka dapatkan.
Walaupun Samuel Eto'o telah tampil menakjubkan, dengan telah mencetak 17 gol dalam 16 penampilannya di semua kompetisi (1 gol lebih banyak dari total golnya di musim lalu), Inter sekarang kesulitan mencetak gol.
Pencapaian 12 gol dalam 10 pertandingan liga mereka, berselisih jauh dengan 26 gol yang berhasil mereka ciptakan dalam waktu yang sama di musim lalu.
Eto'o telah mencetak 8 gol dari total 12 gol itu. Berarti pemain lainnya belum memberikan kontribusi yang signifikan. Cerita yang sama juga berlaku di kompetisi Eropa, di mana dia telah mencetak 7 gol dari total 11 gol mereka.
Top scorer tahun lalu Diego Milito baru mencetak 2 gol. Sementara penyerang lainnya seperti Goran Pandev, Coutinho, Jonathan Biabiany dan bahkan Wesley Sneijder belum berhasil mencetak gol di liga.
Masalah besar lainnya mereka menjelang perjalanan ke Lecce adalah cedera pemain, terutama di barisan belakang. Kiper Julio Cesar masih tidak bisa diturunkan dan Walter Samuel bahkan diperkirakan harus absen di sisa musim ini karena mengalami cedera ligamen lutut yang harus dioperasi.
Bek kanan Maicon juga nampak tertatih-tatih saat mereka bermain imbang 1-1 lawan Brescia. Ini berarti Inter kemungkinan tampil tanpa 3 pemain utama di barisan pertahanan.
Akhir pekan lalu, gelandang Dejan Stankovic, Thiago Motta, Sulley Muntari, McDonald Mariga dan Esteban Cambiasso juga masih absen.
Ini adalah sesuatu yang secara bertahap mempertinggi keyakinan para pesaing Inter.
"Pemain Inter banyak yang cedera. Mereka memenangkan semuanya musim lalu, namun setelah Piala Dunia, musim selalu terasa sulit," kata pelatih AC Milan, Massimiliano Allegri.
"Namun, mereka masih akan terus berjuang sampai akhir untuk memenangkan gelar."
Meskipun mengalami banyak masalah, Benitez percaya hal-hal yang baik akan segera datang.
"Tidak tepat membicarakan krisis sekarang, tim ini bermain dengan baik dan selalu memberikan segalanya," katanya.
"Keberuntungan yang tidak kami miliki sekarang, akan kami dapatkan nantinya."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar